Angin Kencang, Bangunan Warga Porak Poranda

BENTENG,bengkuluone.co.id – Hujan beserta angin kencang terjadi di wilayah Provinsi Bengkulu, salah satunya di wilayah Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), Jumat (11/12/2020).

Data terhimpun, beberapa bangunan warga porak poranda akibat guyuran hujan yang disertai angin kencang. Salah satunya awning  bangunan bengkel motor di Desa Nakau Kecamatan Talang Empat Kabupaten Benteng.

Dikonfirmasi bengkuluone, Asmi pemilik bengkel menuturkan, saat kejadian dirinya sedang berada di teras depan bengkel.

“Anginnya sangat kencang, sewaktu awning terangkat saya langsung kabur kedalam bengkel,” terang Asmi.

Asmi menuturkan, akibat kejadian itu ia mengaku mengalami kerugian mencapai belasan juta rupiah. Namun ia masih bersyukur kejadian itu tidak sampai menelan korban jiwa.

“Untuk korban jiwa alhamdulillah enggak ada, namun kerugian yang saya alami sekitaran angka Rp. 12 juta,” pungkasnya.(Ben)

Komentar