DPRD : Pengganti Alat Tangkap Trawl, Bisa Dianggarkan Tahun ini


Bengkulu-bengkuluone.co.id, Ketua Komisi II, DPRD Provinsi Bengkulu, Mulyadi Usman menyatakan, rencana penggantian alat tangkap yang ramah lingkungan untuk mengatasi polemic trawl, yang di duga masih beroperasi dalam wilayah Bengkulu, bisa dilaksanakan dalam tahun anggaran 2018 ini.

“Jika sudah ada permintaan resmi dari pemerintah daerah, tentu pihaknya akan melakukan kajian lebih lanjut rekait rencana dimaksud, terutama soal urgensi penganggarannya. Mengingat pihak legislative akan mendukung semua kebijakan pemerintah daerah asalkan keberpihakan terhadap masyarakat,” ujarnya, Minggu, (25/2/2018).

Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Provinsi Bengkulu, Edison Simbolon juga menilai, dalam menyelesaikan polemic trawl yang di duga di perairan laut Bengkulu, semua pihak harus duduk bersama-sama.

”Kita minta ada solusi yang tepat, dan jangan sampai ada pihak yang merasa dirugikan atas keputusan-keputusan yang diambil. Dimana kebijakan atau keputusan, harus menguntungkan semua pihak,” demikian Edison singkat.(red-2)

Komentar