Helmi Hasan Hadiri Acara Milad Muhammadiyah Ke 105

Bengkulu, Intersisi News.com- Walikota Bengkulu Helmi Hasan menghadiri undangan milad Muhammadiyah ke 105 tahun di Gedung KH. Ahmad Dahlan, Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB), KM. 9, Minggu pagi 26/11/2017.

acara ini juga dihadiri pengurus muhammadiyah se-Indonesia. Tampak hadir Sekretaris PP Muhammadiyah Doktor Agung. Ketua PWM Muhamadiyah Provinsi Bengkulu Doktor Syaifullah, Rektor UMB Doktor Ahmad Dasan, PDM Muhammadiyah, serta Dekan Fakultas Hukum UMB dan undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Walikota mengakui peran besar warga muhammadiyah sebagai pemersatu bangsa. Karena itu, Walikota mengajak warga muhammadiyah juga ikut andil membangun dan memajukan Kota Bengkulu.

“Saya berharap sesuai dengan temanya, dalam milad ke 105 ini, muhammadiyah juga ikut andil dalam pembangunan di kota Bengkulu dan sebagai pemersatu, karena dengan agama kita bisa menjalin kedamaian antar sesama,” kata Helmi.

Dalam acara ini, Walikota juga berkeliling mengunjungi stan bazar di kampus UMB. Stand bazar ini menjual produk industri rumahan. Disela-sela kunjungannya, Walikota juga memborong dagangan stand fakultas hukum untuk kemudian dibagi-bagikan pada pengunjung.

Walikota juga berharap, diusia ke-105 tahun, Muhammadiyah terus menjadi pencerah dan alat pemersatu. Karena itu, milad ini menjadi momentum silaturahim dan penguat ikatan persatuan bangsa, terkhusus di Provinsi Bengkulu. (*y)

Komentar