Lanal Bengkulu Resmi Dipimpin M. Andri Wahyu Sudrajat, Agus Izudin Promosi

Bengkulu, bengkuluone.co.id : Pihak Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Bengkulu melaksanakan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Bengkulu, dari Letnan Kolonel Laut ( P ) Agus Izudin, kepada Letnan Kolonel Laut ( P ) M. Andri Wahyu Sudrajat, yang dipimpin Komandan Pangkalan TNI AL II Padang (Danlantamal II), Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman, ,Senin, (20/8/2018) bertempat di lapangan apel Mako Lanal, Jalan RE Martadinata No. 10 Kota Bengkulu.

Komandan Pangkalan TNI AL II Padang (Danlantamal II) Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman mengatakan, sertijab dilingkungan TNI Angkatan Laut ini mengandung makna penting dan strategis untuk meningkatkan kualitas kinerja organisasi. Artinya terjadi regenerasi kepemimpinan yang diharapkan dapat membawa ide-ide baru dan mampu menciptakan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi.
“Ini memberikan gairah semangat pembaharuan dan untuk terus maju pada masing-masing personil Lanal Bengkulu. Kesemuanya itu sangat dibutuhkan dalam rangka menghadapi tantangan tugas pangkalan yang semakin dinamis dari waktu ke waktu,” katanya.

Selain itu dijelaskan Danlantamal II, Pangkalan TNI AL adalah ujung tombak di daerah, sehingga baik dan buruknya TNI AL tergantung dari kinerjanya. Apalagi Pangkalan TNI AL mengemban tugas menyelenggarakan dukungan logistik, dan administrasi bagi satuan-satuan operasional TNI AL, menegakkan hukum dan menjaga keamanan perairan yang menjadi wilayah kerjanya, serta melakanakan pemberdayaan wilayah pertahanan khususnya yang berkaitan dengan aspek pertahanan Negara di laut.

“Semua tugas tersebut, bukanlah pekerjaan yang ringan. Untuk itu diperlukan kemampuan manajerial dan kepemimpinan yang handal dari seorang Komandan Lanal. Saya berharap Komandan Lanal Bengkulu yang baru, secepatnya beradaptasi dengan lingkungan kerja, kembangkan hasil yang telah dicapai oleh pejabat lama serta ciptakan kreatifitas baru agar kinerja Lanal Bengkulu terus meningkat,” terangnya.

Sementara itu, Danlanal Bengkulu yang baru Letkol Laut (P) M. Andri Wahyu Sudrajat meminta,dukungan dari semua pihak untuk dapat membantu tugas Lanal, karena jabatan yang diembannya masih baru, sehingga harus menyesuaikan diri terlebih dahulu.

“Saya siap melaksanan tugas sesuai dengan visi dan misi TNI AL serta bekerjasama dalam mendukung program pemerintah daerah yang ada di Bengkulu ini,” ucapnya.

Untuk diketahui, Danlanal Bengkulu sebelumnya dijabat oleh Letnan Kolonel (P) Agus Izudin, mendapatkan promosi sebagai Kepala Pangkalan Armada Keamanan Laut (Kamla) Serei di Manado.
Sedangkan Letkol Laut (P) M. Adri Wahyu Sudrajat, sebagai Danlanal Bengkulu yang baru merupakan alumni AAL 45 Tahun 1999.(red-1)

Komentar