LSM LIPUTAN Soroti Pengerjaan Jalan Tugu Hiu -Simpang Kroya


Bengkulu-bengkuluone.co.id, Kordinator Lembaga Informasi Publik Untuk Transparansi dan Advokasi Negara (LSM LIPUTAN) Goang Ginaldi menyoroti pengerjaan proyek peningkatan jalan Provinsi Tugu Hiu – Simpang Kroya dengan anggaran Rp 35 milyar. Menurut Goang proyek jalan tersebut di khawatirkan tidak selesai tepat waktu sebab sekarang sudah memasuki bulan November dan memasuki musim hujan sedangkan pekerjaan tersebut cukup panjang. Selain itu menurut Goang terkesan pengerjaan proyek tersebut asal jadi saat meninjau pekerjaan proyek tersebut.

Sebelumnya, Pelaksana tugas (Plt) Kabid Bina Marga Dinas PUPR Provinsi, Ujang Sehat menyatakan, progres pekerjaan fisik dilapangan sejauh, ini memang baru mencapai 3 Km dari total sekitar 13 Km.
Oleh karena itu pihaknya menargetkan pekerjaan 100 persen selesai tepat waktu. Bahkan pihaknya juga telah memberikan ultimatum terhadap rekanan, dimana jika tidak selesai akan langsung diputus kontrak.
“Kami optimis selesai tepat waktu, dan rekanan dari pantauan kami terus bekerja. Apalagi rekanan juga telah berjanji akan menyelesaikan tepat waktu. Nantinya jalan itu dibuat 2 lapis, lapisan pertama tebalnya sekitar 4 centimeter (Cm). Sedangkan lapisan kedua 6 Cm,” tukasnya.(red)

Komentar