Pasangan David-Bakhsir Bersilaturahmi Dengan Mantan Walikota Bengkulu

Bengkulu-ntersisinews.com,  Kandidat Bakal Calon (Balon) Walikota dan Wakil Walikota dari jalur Independent, Mayor Inf. David Suardi-Bakhsir bersama tim David Center, Jumat (9/2/2018) sore melakukan silaturahmi dengan mantan Walikota Bengkulu sekaligus salah satu Anggota DPD RI dari Bengkulu, Ahmad Kanedi.

Dari pertemuan singkat dengan satu-satunya Pasangan Balon pemimpin Kota dari jalur perseorangan ini, Ahmad Kanedi di kediamannya menyampaikan apresiasi yang tinggi atas kedatangan salah satu pasangan kandidat calon yang sebelumnya telah berjuang dengan gigih untuk maju pada Pilwakot Bengkulu tahun 2018 ini.

Selain itu secara tidak langsung selaku mantan pemimpin kota juga dimanfaatkannya untuk memberikan suport dan masukan dalam menjalankan proses demokrasi di Kota ini.

“Kedatangan David-Bakhsir ini, karena saya dianggapnya senior sekaligus orang tuanya. Sehingga saya juga telah memberikan pandangan, dengan selalu merebut hati rakyat dan permintaan selalu menjaga situasi Kantibmas selalu kondusif,” ujarnya.

Menyoal dukungan politik pada Pilwakot, Kanedi menegaskan, selaku orang yang ditokohkan untuk keputusan keluarga, tentunya akan rundingkan lagi.

“Untuk dukungan tentu akan kami bahas lagi nanti. Tapi kedatangan Pasangan David-Bakhsir dan timnya kita apresiasi,” terangnya.

Sementara itu, Pasangan Balon Walikota dan Wakil Walikota Mayor Inf. David Suardi-Bakhsir menjelaskan, kedatangannya kekediaman Ahmad Kanedi ini untuk bersilaturahmi, dan setelah ini silaturahmi dengan tokoh-tokoh serta sesepuh lainnya di Kota, terus berlanjut.

“Bang Ken ini keluarga saya, dan sebagai seorang anak sudah sewajarnya datang. Kemudian silaturhami ini dimanfaatkan untuk bertanya, dan belajar kepada orang yang tepat,” jelasnya.

Disamping itu Ia juga berharap, setiap tokoh yang akan didatangi, termasuk hari ini Bang Ken memberikan dukungan politiknya terhadap pencalonan dirinya bersama Bakhsir. Tapi jika tidak minimal meminta doa dan restu kepada sesepuh dan orang tua di Bengkulu ini.

“Soal hati nanti bisa berubah, tapi yang jelas dengan kita datang sudah ada satu point kredit posisit dari mereka nantinya,” tukasnya.(Adv)

Komentar