Sat Samapta Polres Bengkulu Selatan Lakukan Patroli Dialogis, Cegah Gangguan Kamtibmas

Bengkulu Selatan, – Dalam Rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat unit patroli Sat samapta  Polres Bengkulu Selatan melaksanakan patroli  di seputaran jalan Padang Panjang, jalan Gerak Alam, jalan Raja muda dan jalan Gunung Ayu, Kamis(01/06/23).

Kali ini Aipda Asber Panjaitan S.H., M.Pd.i.,    menyampaikan pesan-pesan dan imbauan Kamtibmas kepada warga binaannya.

“Jaga situasi Kamtibmas yang kondusif diwilayah hukum Polres Bengkulu Selatan, selalu waspada terhadap aksi curanmor serta kriminalitas lainnya,” Ujar Asber.

Ditempat terpisah Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir S.I.K., melalui Kasat Samapta Iptu Surya Darma mengatakan, dengan dilakukan patroli di siang hari oleh Sat Samapta, setidaknya dapat mencegah para pelaku kejahatan maupun gangguan Kamtibmas yang lainnya.

Kegiatan patroli sambang siang hari ini selain wujud kesiapsiagaan anggota kepolisian untuk antisipasi kerawanan Kamtibmas.

“ Ini sekaligus untuk memberikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat,” pungkasnya.

Komentar