Selamatkan GPII, Sasriponi Usulkan Pemberhentian Ketua GPII Provinsi Bengkulu

bengkuluone.co.id, Ketua majelis syuro Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII) provinsi Bengkulu H. Sasriponi Bahrin Ranggolawe, SH.i memberhentikan Heru Saputra sebagai ketua GPII provinsi Bengkulu dengan Keputusan Majelis Surah PW.GPII Provinsi Bengkulu No. 3 kep.pw.gpii.

“Melihat perkembangan yang tidak kondusif di pengurus GPII provinsi Bengkulu saya mengambil keputusan untuk menyelamakan GPII provinsi Bengkulu guna mencegah perpecahan yang lebih besar di tubuh GPII” tutur sasriponi.

“Kita mengambil keputusan untuk :

1. Mendukung penuh hasil muktamar GPII XIII Lombok dengan saudara Masri Ikoni sebagai Ketum terpilih periode 2017-2020

2. Meminta kepada PP GPII untuk segera memberhentikan saudara Heru Saputra sebagai ketua GPII provinsi Bengkulu, karena telah melanggar kesepakatan muktamar XIII mencoba untuk mencederai hasil muktamar untuk melakukan muktamarlub ikut saudara guntur.

3. Bersama ini saya mengusulkan saudara H. Evan Trijasa,S.Pdi sebagai ketua GPII provinsi Bengkulu” kata Sasriponi.

Sebagaimana di ketahui Muktamar GPII XIII baru saja digelar di Asrama Haji Mataram pada 26-30 November 2017, Masri terpilih sebagai ketua umum dengan mengantongi dukungan 16 DPW, Guntur 5 DPW, Hamayadi 1 DPW. (red)

Komentar